Rabu, 11 Januari 2012

Pembuat Robot Skids Transformer Ternyata Orang Indonesiari

Temen temen pernah nonton Transformers donk pastinya… Disitu ada robot berwarna hijau yang namanya SKIDS. Kalo sebelumnya ada beberapa orang kreatif di China yang buat robot Optimus Prime Transformer dari barang rongsokan, nah sekarang robot Skids buatan indonesia ini terbuat dari bahan untuk membuat robot beneran.. Bener bener asli..
transformer
Robot ini dipamerkan di JIExpo dalam acara IIMS 2010. Lokasi tepatnya di booth GM Autoworld Indonesia.
Yang kerennya lagi, ternyata robot Skids Transformers itu buatan putra Indonesia. Martin, Account Director PT Bermuda Communication, yang membuat Skids bersama timnya.
Yang lebih gila lagi, tau ga berapa lama pembuatannya?? Cuman sebulan… Wahhh…ckckckck keren abis.
Pemuatan robot Skids terbagi ke beberapa bagian. Dimulai dari bagian rangka besi, fiber, resin, dan finishing. Tim yang mengerjakan semuanya berjumlah sekitar 15 orang, sudah termasuk dengan pemimpin proyeknya.
Bagian tersulit saat pembuatan robot adalah bagian kepala karena banyak pernik-pernik berukuran kecil.
Pengen ngeliat langsung gimana bentuknya yang mengesankan, datang langsung sekarang (01/08/10) di JIExpo 2010, Jakarta

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Online Project management